Alat pembayaran,jenis jenis uang ,pengertian kartu kredit

Selamat pagi,kali ini saya kan memposting tentang "Alat Pembayaran ,Jenis-jenis uang ,Pengertian Kartu Kredit"

A.Alat pembayaran
Kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan kata ’Uang’.       uang adalah pembayaran yang sah/alat tukar barang yang sah didunia bisnis.
Jenis alat pembayaran dibagi menjadi dua yaitu:
1.   Uang kartal adalah alat pembayaran yang sah yang dikeluarkan oleh bank.Yang termasuk uang kartal ini adalah bentuk tunai,yaitu uang kertas dan logam.
2.   Uang giral adalah uang yang tidak berwujud uang biasa berupa catatan dalam buku-buku bank atas nama seseorang atau badan perusahaaan yang mengeluarkannya.
Macam-macam uang giral:
         1.Giro                        4.Deposito
         2.Cek                        5.Traveller Cheque
         3.Kartu kredit


B.Pengertian Kartu Kredit

Kartu Kredit adalah salah satu alat pembayaran yang sah yang digunakan pengganti uang tunai.
Kartu credit terbuat dari plastik yang berukuran kurang lebih 5,5cm x 8,5cm.

Cara  memperoleh kartu kredit:
1.   Kita harus membuka dan mempunyai rekening atau deposito berjangka dibank.setelah jumlah rekening kita sudah memenuhi syarat penggunaan kartu credit,maka pihak bank akan melakukan penawaran kartu kredit.
2.   Persyaratan lainnya yaitu berusia minimal 21tahun,dan sudah mempunyai penghasilan.
3.   Tiap tiap kartu kredit harus ditandatangani oleh pemilik kredit.

Pihak yang terlibat dalam Kartu Kredit:
         1.Cardholder yaitu pemilik kartu Kredit atau orang yang dipercaya oleh bank.
         2.Cars Issuer yaitu bank yang mengeluarkan kartu kredit          dan menerima pembayaran dari Cardholder.
         3.Merchant yaitu perusahaan yang bekerja sama dengan    pembuat kartu kredit.


C.Mesin Validasi Kartu Kredit
Mesin validasi kartu Kredit adalah mesin debit atau alat pendeteksi bank atas transaksi yang dilakukan menggunakan kartu credit.

https://image.cermati.com/v1435642131/j6nytqrxxbz3xvof4ypv.jpg
D.Petunjuk penggunaan mesin debit secara manual

1.   Periksalah kartu kredit terutama menyangkut hal:
a.keadaan kartu kredit apakah dalam keadaan rusak/cacat.
b.masa berlaku kartu kredit.
c.tanda tangan kartu kredit.
d.tanda tanda khusus ysng terdapat pada kartu kredit.
2.Periksalah nomor kartu dalam daftar hitam yang terbaru.
3.Cetak kartu pada sales draft dengan imprenter.
4.Isi sales draft dengan lengkap (tanggal,kode,jumlah harga).
5.meminta tanda tangan pemegang kartu kredit pada saat transaksi.

E.Bagian-bagian mesin kartu kredit
         1.Roll tempat kertas
         2.Layar monitor
         3.Papan kunci/keyboard

Sekian,semoga bermanfaat J.


Komentar